Menghapus Windows.old dengan Command Prompt - Amounthnia

05 Juli, 2016

Menghapus Windows.old dengan Command Prompt

Bagi pengguna Windows pasti sudah gak asing lagi dengan "Windows.old", folder ini muncul setelah sistem operasi Windows di perbarui dari x86 ke x64 maupun ke versi lain.

Seperti gua yang mendapat Windows.old setelah perbaruan build ke versi yang baru, sebenarnya folder ini bisa dihapus dengan Disk Cleanup, tapi dikasus gua berbeda.

Disk Cleanup gak bisa menghapus folder tersebut walaupun gua udah coba beberapa kali, tapi setelah nyoba beberapa cara  yang gua dapet dari Google folder tersebut bisa dihapus.
Dan berikut langkahnya :

Buka Command Prompt sebagai administrator lalu salin dan tempel perintah dibawah:
takeown /F C:\Windows.old\* /R /A

takeown memungkinkan Anda sebagai Administrator untuk mengambil kepemilikan dari folder yang dimiliki oleh pengguna atau proses yang lain.
/F C:\Windows.old\* berarti Anda mengambil kepemilikan semua file di dalam folder Windows.old. 
/R membuat perintah rekursif. Dengan kata lain, Anda akan mengambil kepemilikan induk folder, Windows.old, dan semua subfolder dan file yang terdapat di dalam. 
/A memberikan kepemilikan kepada semua account di grup Administrator (bukan hanya saat login pengguna admin).
 
Salin dan tempel lagi perintah di bawah:
cacls C:\Windows.old\*.* /T /grant administrators:F

cacls memberikan Anda akses ke file tertentu 
Perintah ini memberi tau Windows bahwa kita ingin memberikan akses administrator di dalam C:\Windows.old folder. 
Pada dasarnya sedang pembajakan folder.

Sekarang salin dan tempel perintah yang terakhir:
rmdir /S /Q C:\Windows.old\

Selesai.

Oke itulah cara yang gua pakai untuk menghapus Windows.old yang gak bisa dihapus Disk Cleanup, That's enough from me, keep calm, stay healthy and respect ... cheer.

Share with your friends